Minggu, Agustus 17, 2008

Rainy Rachmawati

Nama itu muncul ketika aku terinspirasi susana gerimis di jalan menuju Imogiri. Gerimis kok memunculkan ketenteraman ya?

Ketika anak pertamaku lahir, ternyata nama itu nggak cocok untuk suasana saat itu. Yang kurasakan saat itu adalah suasana yang menunjukkan bahwa Tuhan telah mengasihiku dengan memberi sebuah hadiah yang sangat berharga.

Kuambil satu nama, PERMATA, untuk menggambarkan keindahan hadiah itu. Kemudian akupun melihat bahwa keindahan itu sebenarnya terpancar dari hati, jadi kudapat lagi nama TYAS.

Rasanya tidak lengkap kalau tidak ada unsur cinta pada nama anak pertamaku, maka munculah nama TRESNA. Sehingga lengkaplah nama anakku menjadi :

LULUK TRESNANINGTYAS

Permata dari sinaran hati yang tercinta, begitulah kira-kira makna nama itu.

Sebelum anak kedua lahir, aku berkenalan dengan seorang suster yang sangat baik hati, padahal aku baru ketemu dia dan diapun baru ketemu aku. Seorang suster (perawat) yang sangat cantik dan baik hati. Namanya HASNAH. Dialah yang merawatku ketika aku mengalami kecelakaan lalu lintas.

Nama itu kemudian kurangkai dengan nama WANITA yang CANTIK JELITA, sehingga munculah nama HASLITA NISA.

Wanita yang baik hati dan cantik jelita.

Pada perjalanan waktu, memang Haslita Nisa ini baiknya luar biasa, Kebetulan kawan-kawan dia juga baik-baik. Ada yang namanya Ivone, cantik jelita juga dan rajin puasa sunat Senin-Kamis.

Orang tua Ivone juga sangat menyayangi Lita, karena mereka, Ivone danLita, memang sahabat baik yang bisa saling berbagi.

Paling kecil adalah MUHAMMAD LILO AL FADIL.

Awalnya aku pas tergila-gila sama Linux, sehingga selalu muncul tulisan LiLo (Linux Loader) di layar komputer setiap ngidupin komputer. Kebetulan arti LiLo dalam bahasa Jawa adalah ikhlas, jadi kuambil saja nama itu sebagai salah satu nama anakku.

Harapanku, LILO adalah pengikut MUHAMMAD yang berhati IKHLAS dan MULIA..

Insya Allah. Amin.




Tidak ada komentar: